Pelatihan Peningkatan Potensi Kelompok Tani/Ternak Desa Citapen 2025

Pelatihan Ketahanan Pangan Desa Citapen

Desa Citapen – Pemerintah Desa Citapen, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor, menyelenggarakan Pelatihan Peningkatan Potensi Kelompok Tani/Ternak Ketahanan Pangan Tahun 2025 pada hari ini. Kegiatan ini dihadiri oleh Camat Ciawi, Kepala Desa, para perangkat desa, perwakilan kelompok tani dan ternak, serta unsur wilayah seperti Babinsa, Selasa, (09/12/2025).

Acara berlangsung di  Forestopia Villa dengan beberapa narasumber yang dihadirkan untuk menegaskan komitmen Desa Citapen dalam memperkuat ketahanan pangan melalui pemberdayaan kelompok tani dan ternak.

Dalam sesi pembukaan, pihak pemerintah desa menekankan pentingnya inovasi dan peningkatan kapasitas untuk menghadapi tantangan pangan di masa depan. Peserta pelatihan terlihat antusias saat menyimak materi secara interaktif dilokasi.

Pelatihan ini menjadi langkah strategis Desa Citapen dalam meningkatkan produktivitas dan kemandirian pangan lokal, sejalan dengan program pembangunan daerah Kabupaten Bogor maupun Nasional yang berfokus pada sektor pertanian dan peternakan.

Kegiatan berlangsung dengan suasana penuh semangat kolaborasi, diharapkan mampu memberikan dampak positif bagi petani dan peternak di Desa Citapen serta memperkuat ekonomi desa secara berkelanjutan.

Laporan : Reza
Penulis : Adeas